Pages

Selasa, 24 Maret 2015

PHOBIA vs ME

Diposting oleh Unknown di 21.23
Akhirnya bisa nulis lagi,kemaren ga sempet update karena badan ga bisa dikompromi :(
So kemaren cuman bisa tidur dan tidur ...
Hari ini masih seperti biasa, e'neng ga semangat kerja ( abis ga ada yang pernah nyemangatin -__- )
Kali ini e'neng mau nulis tentang Ketakutan yang berlebihan atau istilah kerennya adalah Phobia ..
Menurut mbah google dan para ahli  Phobia di bagi menjadi 3 Macam Kategori, yaitu :

I. AGORAPHOBIA ( Takut akan tempat ramai )
Nama Agora diambil dari sebuah pasar dan balai pertemuan yang ada di jaman Yunani Kuno, sehingga sampai detik ini nama agoraphobia mewakili rasa takut akan tempat ramai. Biasanyamereka yang menderita jenis phobia ini akan terlihat sangat cemas jika berada ditengah-tengah kerumunan orang. Maka dari itu mereka yang menderita agoraphobia lebih suka menyendiri.

II. SOCIAL PHOBIA ( Takut bertemu orang )
Seseorang yang menderita social phobia bukanlah seseorang yang pemalu tapi karena rasa takut yang sangat besar dirasakan saat bertemu dengan orang lain. Rasa takut ini meliputi, rasa takut bahwa orang lain akan menilai fisiknya buruk, ketakutan bersikap buruk didepan orang lain, ketakutan dapat mengecewakan orang lain, ketakutan tidak bisa berbicara depan orang lain, dll.

III. SPESIFIC PHOBIA ( Ketakutan terhadap hal-hal yang spesifik )
  • Claustrophobia : Takut berada diruang yang sempit
Seseorang yang menderita claustrophobia biasanya cenderung akan mulai gugup, berkeringat, kehabisan nafas saat berada diruang yang sempit. Terkadang ketakutan yang dialami bisa sangat parah, sehingga mereka membutuhkan perhatian khusus. Mereka tidak bisa berada ditempat yang sempit seperti Toilet di bis atau kereta api, lift, dan tempat sempit lainnya. 
  • Zoophobia : Takut akan hewan tertentu
Zoophobia adalah rasa takut akan hewan tertentu, pada umumnya ketakutan tersebut meliputi: ketakutan terhadap laba-laba yang disebut acarhnopobhia; ketakutan terhadap ular yang disebut ophidiophobia; ketakutan terhadap burung yang disebut ornithophobia; dan ketakutan terhadap lebah yang disebut apiphobia.
  • Brontophobia : Takut pada halilintar atau petir
Bronte yang dalam bahasa Yunani berarti Petir, dan seseorang yang mengalami brontophobia biasanya akan menolak pergi keluar pada saat hujan yang disertai petir dan bahkan kerap bersembunyi dibalik pintu, menutup kepala dengan bantal atau melakukan segala hal agar bisa bersembunyi dari petir.
  • Acrophobia : Takut ketinggian
Pada umumnya seseorang yang mengalami acrophobia akan menolak untuk naik ketempat yang tinggi, Jika memang terpaksa harus naik ketempat yang tinggi maka biasanya ia akan sangat tegang, mengeluarkan keringat dingin, wajah menjadi pucat dan bahkan yang paling berbahaya, ia tidak akan bisa bergerak saat ia merasa ketakutan.
  • Aerophobia : Takut terbang
Seseorang yang mengalami aerophobia akan sangat ketakutan jika harus naik pesawat terbang, ini dikarenakan trauma yang pernah dialami, entah itu kecelakaan ataupun turbulensi. Pada umumnya ia akan merasa panik dan terbayang-bayang akan hal buruk yang akan terjadi.


0 komentar:

Posting Komentar

 

Love Life and Adventure Copyright © 2010 Design by Ipietoon Blogger Template Graphic from Enakei